(( Menu Halaman )) - (( Qur'an )) (( Hadits ))

Kelebihan Orang Miskin dalam Hadits

Kelebihan Orang Miskin dalam Hadits

1. Amalan orang miskin nilainya lebih besar dibanding orang kaya
Bagi orang kaya, sedekah satu juta, seratus juta atau bahkan satu milyar mungkin tidak akan keberatan, karena uangnya tak berseri. Namun bagi orang miskin yang mungkin buat makan saja susah, ketika ia bersedekah meskipun cuma seribu rupiah, sedekahnya ini lebih bernilai di sisi Allah.
Dari Abu Hurairah, Nabi shallallahu alaihi wa sallam bersabda, Satu dirham dapat mengungguli seratus ribu dirham. Lalu ada yang bertanya, Bagaimana itu bisa terjadi wahai Rasulullah?Beliau jelaskan, Ada seorang yang memiliki dua dirham lalu mengambil satu dirham untuk disedekahkan. Ada pula seseorang memiliki harta yang banyak sekali, lalu ia mengambil dari kantongnya seratus ribu dirham untuk disedekahkan. (HR. An Nasai)
Dulu para sahabat yang hartanya tidak banyak pernah menyampaikan perasaan mereka dan menganggap bahwa orang kaya lebih beruntung dari mereka, lantas Rasulullah menjelaskan bahwa sedekah dapat dilakukan dengan banyak cara, tidak melulu harus berupa harta.
Sebagian sahabat Rasul pernah bertanya kepada Nabi SAW, Wahai Rasulullah, orang-orang kaya pergi dengan pahala yang banyak. Mereka shalat seperti kami shalat, mereka juga puasa sebagaimana kami puasa, mereka juga bersedekah dengan kelebihan harta mereka (sementara kami tidak bisa melakukannya).Rasulullah berkata, Bukankah Allah telah menjadikan bagi kalian jalan untuk bersedekah? Sesunggunya setiap tasbih adalah sedekah, setiap takbir sedekah, setiap tahmid sedekah, setiap tahlil sedekah, setiap amar makruf nahi munkar juga sedekah, bahkan kemaluan kalian sedekah.Sahabat bertanya, Apakah berpahala bila kami menyalurkan syahwat?Rasulullah menjawab, Bagaimana pendapat kalian bila hal itu disalurkan pada jalan yang haram, bukankah berdosa? Demikian pula bila disalurkan pada jalan halal, maka akan mendapatkan pahala,’” (HR. Muslim)
2. Orang miskin banyak menghuni surga
Ternyata banyak orang miskin yang menjadi penghuni surga lho. Hal ini tidak terlepas dari banyaknya orang kaya namun berbuat kikir dan sombong.
Rasulullah bersabda: Maukah kuberitahu pada kalian siapakah ahli surga itu? Mereka itu adalah setiap orang yang lemah dan dianggap lemah oleh para manusia, tetapi jika ia bersumpah atas nama Allah, pastilah Allah mengabulkan apa yang disumpahkannya. Maukah kuberitahu pada kalian siapakah ahli neraka itu? Mereka itu adalah setiap orang yang keras, kikir dan gemar mengumpulkan harta lagi sombong (HR. Bukhari)
3. Orang miskin masuk surga lebih dulu dibanding orang kaya
Orang kaya, kelak harus mengantri lama untuk menghisab harta yang dimilikinya. Sementara orang miskin tidak perlu berlama-lama untuk menghisab harta benda yang dimilikinya. Hanya bagi orang miskin yang beriman lho ya Perbedaannya ini bahkan mencapai setengah hari atau setara dengan 500 tahun!
Rasulullah bersabda: Orang beriman yang miskin akan masuk surga sebelum orang-orang kaya yaitu lebih dulu setengah hari yang sama dengan 500 tahun.(HR. Ibnu Majah)
4. Berkah doa dari orang miskin
Tahukah, bahwa ternyata kekayaan yang dimiliki oleh orang kaya di sekitarmu itu bisa jadi karena ada doa dari orang-orang miskin yang pernah mendapatkan bantuan dari orang kaya di sana.
Rasulullah bersabda: “Kalian hanyalah mendapat pertolongan dan rezeki dengan sebab adanya orang-orang lemah dari kalangan kalian (HR. Bukhari)
Akan selalu ada alasan bagi kita untuk bersyukur, meskipun dengan segala keterbatasan yang ada. Karena sejatinya, kekayaan dan segala kenikmatan di dunia ini hanyalah sementara.


Share:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

toko islam

toko islam

Popular Posts

Umroh Murah Ibadah Berkah

  UMRAH PASTI MAMPU!!!!! 🕋🕋 Di Tanur Ada program keren namanya Easy Umrah apa aja sih easy nya klo anda mau umrah DI TANUR cekidottt 👇 1....

Kajian Umum